Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

PSG Lewatkan Kesempatan Ke Puncak

Foto : FRANCK FIFE / AFP

menang I Pemain Nantes, Moses Simon (dua dari kanan) merayakan golnya ke gawang PSG pada laga Ligue 1 di Parc des Princes stadium, Paris, Senin (15/3) dini hari WIB. Nantes menang 2-1.

A   A   A   Pengaturan Font

PARIS - Paris Saint-Germain (PSG) melewatkan kesempatan untuk merebut puncak klasemen Ligue 1 setelah secara mengejutkan dipermalukan Nantes dengan skor 1-2 pada laga di Parc des Princes, Senin (15/3) dini hari WIB.
Hasil pertandingan itu memungkinkan Lille mempertahankan keunggulan di puncak klasemen, meski bermain imbang 0-0 kontra Monaco.
Tim juara bertahan memiliki kesempatan untuk mengambil tempat pertama dari Lille dengan unggul selisih gol. Namun, serangan dari Randal Kolo dan Moses Simon menghapus keunggulan PSG jelang paruh waktu yang diraih melalui gol Julian Draxler. Hasil itu menjadi kekalahan kandang keempat musim ini bagi PSG.
Lille tetap di posisi teratas dan unggul tiga poin dari PSG. Lyon berada di posisi ketiga, memiliki poin sama dengan PSG. Nantes keluar dari zona degradasi otomatis dengan kemenangan kelima musim ini, terpaut satu poin dari posisi aman.
"Kami bagus di babak pertama, dalam kontrol, dan kami bahkan punya peluang untuk mencetak gol di babak kedua. Tapi setelah lawan menyamakan kedudukan, kami kesulitan," ujar pelatih PSG Mauricio Pochettino.
Pochettino membuat lima rotasi dari tim yang berhasil menyingkirkan Barcelona dan melaju ke perempat final Liga Champions pertengahan pekan lalu.
Sementara itu, Monaco tetap tujuh poin di belakang Lille di urutan keempat setelah gagal mengejar ketinggalan dalam perebutan tempat di Liga Champions musim depan.
Mereka tertinggal empat poin di belakang Lyon, yang menempati tempat terakhir Liga Champions. ben/AFP/S-2


Redaktur : Sriyono
Penulis : Fredrikus Wolgabrink Sabini

Komentar

Komentar
()

Top