Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Program Hoops+Health Bantu 14.000 Generasi Muda di Asia Hidup Lebih Aktif

Foto : Istimewa.

Kah Jing Lee, Chief Client Officer Sun Life Indonesia memberikan sambutan yang menandai perayaan Hoops+Health Community Volunteer Day di Depok.

A   A   A   Pengaturan Font

"Hingga saat ini, lebih dari 4.500 orang telah memanfaatkan lima lapangan basket yang direnovasi, 85 pelatih telah mendapatkan pelatihan, dan lebih dari 9.000 anak muda telah berhasil dijangkau. Ke depannya, Sun Life berencana melakukan penggalangan dana guna mendukung pengelolaan dan pemeliharaan tahunan lapangan untuk memastikan lapangan dapat bertahan lama di masa depan,"ungkap Kah Jing Lee di Jakarta, Rabu (4/9)

"Sun Life sangat memahami pentingnya aktivitas fisik bagi perkembangan anak. Melalui Hoops+Health, kami berkomitmen untuk menyediakan akses terjangkau ke fasilitas olahraga berkualitas, pelatihan, dan bimbingan bagi anak-anak maupun mereka yang bercita-cita menjadi atlet. Selama satu tahun terakhir, program ini telah menunjukkan dampak yang signifikan. Kami berharap lapangan-lapangan yang telah direnovasi akan menjadi pusat aktivitas masyarakat setempat, dan kami akan terus berupaya untuk menciptakan generasi muda yang lebih aktif dan sehat," tambah Kah Jing Lee

"Olahraga bukan hanya bermanfaat untuk menjaga tubuh tetap sehat, tetapi juga mengajarkan keterampilan yang dapat diterapkan di berbagai aspek kehidupan," jelas Fred Turner, Executive Director Beyond Sport. "Untuk mencapai manfaat ini, kita membutuhkan infrastruktur dan fasilitas olahraga yang memadai. Oleh karena itu, Hoops+Health hadir untuk memberdayakan masyarakat melalui olahraga, dengan menyediakan ruang yang aman dan nyaman untuk belajar dan berkembang,"tambah dia.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Muchamad Ismail
Penulis : Fredrikus Wolgabrink Sabini

Komentar

Komentar
()

Top