Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Profesor Asal Singapura Puji Jokowi Orang Jenius

Foto : Istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

Presiden Joko Widodo (Jokowi) menjadi perbincangan hangat di media sosial (medsos) setelah mendapatkan pujian dari profesor sekaligus peneliti institut di National University of Singapore, Kishore Mahbubani. Dirinya memuji Jokowi lewat tulisannya yang dirilis Project Syndicate pada Rabu (6/10) berjudul "The Genius of Jokowi".

Sebagai informasi, Project Syndicate adalah sebuah media nirlaba yang fokus pada isu-isu internasional. Pada tulisannya tersebut Mahbubani salut kepada Jokowi karena memiliki utang yang terbilang rendah.

"Utang publik Indonesia rendah menurut standar internasional, kurang dari 40% dari PDB," ujar Mahbubani.

Koefisien Gini Indonesia (Gini Ratio) Indonesia saat ditangani Jokowi juga menjadi perhatian Mahbubani. Padahal sebelum jabatan presiden dipegang Jokowi, Koefisien Gini Indonesia terus meningkat, yang bermula 28,6 pada 2000 menjadi 40 pada 13 tahun berikutnya.

Pada tulisannya, Mahbubani juga mengatakan Koefisien gini turun menjadi 38,2. Menurutnya tidak banyak pemimpin yang bisa menurunkan hal tersebut.
Halaman Selanjutnya....


Editor : Fiter Bagus
Penulis : Hari Styawan

Komentar

Komentar
()

Top