Nasional Mondial Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Sarana Pasar I TPS 3R Habiskan Dana Rp70 Miliar

Problem Sampah Kramat Jati Segera Teratasi

Foto : Kominfotik Jakarta Timur

Groundbreaking TPS Mandiri -- Penjabat Gubernur Jakarta, Heru Budi Hartono, melakukan groundbreaking pembangunan Tempat Pengelolaan Sampah (TPS) Mandiri, di Pasar Induk Kramat Jati, Jakarta Timur, Kamis (10/10). Ini upaya membenahi permasalahan sampah secara bertahap.

A   A   A   Pengaturan Font

Menurut Agus, pengelolaan sampah mandiri ini dibangun di atas lahan seluas lebih kurang 3.800 meter milik Dinas Pertamanan dan Hutan Kota Jakarta. Harapannya, pembangunan TPS dapat selesai awal bulan Juli 2025.

Agus menambahkan, Pasar Jaya akan memberdayakan masyarakat sekitar untuk penyerapan tenaga kerja dalam pengoperasian TPS 3R tersebut. Adapun sejumlah fasilitas lainnya yang disediakan di area bangunan pengolahan sampah mandiri adalah Posyandu dan balai warga yang dapat dipergunakan masyarakat sekitar.

Di samping pembangunan fasilitas TPS 3R tersebut juga akan dibuat sumber resapan sebanyak 25 titik. Tujuannya, untuk mengantisipasi genangan. Saat ini sudah dibangun 6 titik. Selain itu, juga dilakukan penghijauan di sekeliling bangunan agar lebih sehat dan tertata rapi.

Agus memperkirakan bahwa proyek ini menelan investasi sekitar 70 miliar. Dana diambil dari dari APBD Pemprov Jakarta. Sebelumnya, Pemprov DKI Jakarta pernah menyatakan sudah ada tujuh TPS 3R yang dibangun pada tahun 2023. Pemprov menjanjikan pada tahun ini akan dibangun empat lagi.


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Aloysius Widiyatmaka, Antara

Komentar

Komentar
()

Top