Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Private Network Solusi Ramah Lingkungan bagi Industri Pertambangan

Foto : istimewa

XL

A   A   A   Pengaturan Font

PrivateNetworkmerupakan solusi yang sangat mendukung operasionalgreen mining,karena itu akan sangat cocok digunakan para pelakuindustri pertambangan. Solusi ini mampu mendukung peningkatan produktivitas melalui otomasi, menurunkan biaya dengan menerapkanfleet managementdengan teknologiIoT (Internet of Things), serta secara tidak langsung mampu meningkatkan tingkat keamanan karyawan atas potensi kecelakaan kerja karena karyawan tidak perlu pergi ke area yangberbahaya.

Feby menambahkan, konektivitasPrivateNetworkmemiliki karakteristik yang tidak dimiliki banyak infrastruktur jaringan pada umumnya.PrivateNetworkmemiliki tingkat reliabilitas, kecepatan, dan keamanan yang tinggi sehingga sangatsesuai untuk aplikasi yang membutuhkan latensi yang rendah. Teknologi ini mencakup area yang sangat luas dan dapat mendukung perpindahan data antar-area jaringan.

"Seperti yang kita tahu,mining industryadalah industri dengan penggunaan energi yang sangat besar, sehingga akan menghasilkan emisi karbon yang lebih lebih tinggi dibandingkan industri lainnya. Dengan penerapangreen miningdenganprivateNetwork, kami mengajak industri tambang di Indonesia agar turut berkontribusi danmendukung target Indonesia menurunkan emisi karbon sebesar 43,2 persen di tahun 2030," lanjut Feby.

PrivateNetworkXLAxiata telah digunakan oleh beberapa industri pertambangan di Indonesia, dua di antaranya merupakan industri tambang terbesar di Indonesia, yaitu PT Vale Indonesia danPT Pamapersada Nusantara (PAMA).


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Haryo Brono

Komentar

Komentar
()

Top