Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Presiden Resmikan Pabrik Pupuk NPK di Lhokseumawe

Foto : Istimewa

Presiden Joko Widodo meresmikan Pabrik Pupuk NPK di KEK Arun, Lhouksemawe Aceh, Jumat (10/2)

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA- Perusahaan konstruksi dan investasi PT PP (Persero) Tbk, telah menuntaskan pembangunan konstruksi pabrik NPK PIM yang berlokasi di Kawasan KEK Arun Lhokseumawe Provinsi Aceh. Pabrik pupuk tersebut diresmikan langsung oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) pada Jumat (10/2) di Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Arun Lhokseumawe.

Dalam peresmian, Presiden didampingi Menteri BUMN Erick Thohir, MenteriSekretaris Negara Pratikno, Wakil Menteri BUMN 1 Pahala Nugraha Mansury, Pj. Gubernur Aceh Achmad Marzuki, Pj. Walikota Lhokseumawe Imran, Pj. Bupati Aceh Utara Azwardi, Direktur Utama PTPP Novel Arsyad, Direktur Operasi Bidang EPC Eddy Herman Harun, dan jajaran pejabat pemerintahan lainnya.

Pabrik Pupuk Nitrogen, Phosphat, dan Kalium (NPK) yang dimiliki oleh PT Pupuk Iskandar Muda itu merupakan salah satu Proyek Strategis Nasional (PSN) yang dicanangkan oleh Pemerintah.

Pembangunan pabrik pupuk NPK ini merupakan proyek pembangunan pabrik pupuk denganmenggunakan metode Chemical Reaction yang memiliki kapasitas 500 ribu metric ton per tahun (MTPY).

Proyek pembangunan pabrik NPK ini dikerjakan sejak bulan Maret 2019 dan mulai beroperasi pada bulan Januari 2023 lalu. Adapun lingkup pekerjaan Engineering Procurement Construction Commissioning (EPCC) yang dilakukan oleh PTPP antara lain, pekerjaan sipil, mekanikal, perpipaan, elektrikal, dan instrument.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Vitto Budi
Penulis : Vitto Budi

Komentar

Komentar
()

Top