Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Foto Video Infografis
Ketahanan Pangan

Presiden Minta Bulog Lakukan Transformasi Digital

Foto : ISTIMEWA
A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) meminta Perum Bulog untuk beradaptasi dan bertransformasi menghadapi era digitalisasi guna mengikuti perkembangan global. Permintaan tersebut disampaikan Presiden dalam sambutannya pada acara HUT ke-54 Perum Bulog yang dipantau daring di Jakarta, Senin (10/5).

Kepala Negara mengatakan Perum Bulog selama ini sudah berhasil menjadi kekuatan ketahanan pangan Indonesia baik bagi petani maupun masyarakat dan dituntut untuk bertransformasi di era digitalisasi.

"Selama 54 tahun Perum Bulog menjadi kekuatan yang mengawal ketahanan pangan kita, jadi sandaran bagi para petani dan industri pangan kita agar terus bergerak menjaga stabilitas harga, memastikan kecukupan pasokan, serta menyalurkan bantuan sosial ke pelosok negeri. Perum Bulog harus terus bertransformasi dengan inovasi produk dan digitalisasi. Saya percaya, Perum Bulog terus menjadi satu kekuatan untuk Indonesia," kata Presiden.

Sementara itu, Menteri BUMN, Erick Thohir, dalam video sambutannya juga menyampaikan hal yang sama agar Bulog bisa menghadapi tantangan di era digitalisasi.

Erick menilai Bulog telah berhasil melewati berbagai tantangan zaman mulai dari era pembangunan, era globalisasi, hingga saat ini di era digitalisasi untuk terus menjalankan misinya dalam menjaga ketahanan pangan.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Vitto Budi
Penulis : Fredrikus Wolgabrink Sabini

Komentar

Komentar
()

Top