Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Foto Video Infografis
Pandemi Korona - Pusat dan Daerah Harus Kompak soal Larangan Mudik

PPKM Mikro Tekan Covid-19 di Banten

Foto : Istimewa

Wakil ­Gubernur Banten, Andika Hazrumy, memimpin Forkominda Banten se­usai ­rapat virtual koordinasi Penerapan Prokes dan Penanganan Covid-19 menjelang Idul Fitri 2021 bersama ­Kemendagri di Gedung Negara Ban­ten, Kota ­Serang, ­Senin (3/5).

A   A   A   Pengaturan Font

Pemerintah Provinsi Banten mengeklaim penerapan PPKM Mikro telah berdampak besar menurunkan kasus korona yang ­sebelumnya berada di zona risiko tinggi penyebaran ­Covid-19.

SERANG - Data Dinas Kesehatan Provinsi Banten menunjukkan perkembangan kasus Covid-19 di Provinsi Banten terjadi pada bulan Oktober sampai Desember 2020, dengan rata-rata kasus 4.495 kasus per bulan. Puncak kasusnya sendiri terjadi pada bulan Januari dan Februari 2021 dengan angka kasus mencapai 8.588 kasus per bulan. Meski begitu, dengan penerapan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Mikro terjadi penurunan kasus di bulan Maret-April 2021.

"Dengan PPKM Mikro, seluruh wilayah Kabupaten/Kota di Provinsi Banten keluar dari zona risiko tinggi penyebaran Covid-19. Kabupaten Lebak telah masuk zona kuning. Sedangan tujuh kabupaten/kota lainnya masih masuk zona oranye," kata Wakil Gubernur Banten, Andika Hazrumy, usai memimpin Forkominda Banten menghadiri rapat virtual koordinasi Penerapan Prokes dan Penanganan Covid-19 menjelang Idul Fitri 2021 bersama Kemendagri di Gedung Negara Banten, Kota Serang, Senin (3/5).

Menurut Andika, penurunan kasus Covid 19 di Banten pascapenerapan PPKM Mikro selaras dengan kebijakan/regulasi daerah, Provinsi Banten yang telah memiliki Peraturan Daerah Nomor 1 Tahun 2021 tentang Penanggulangan Covid-19. Berikutnya, lanjut Andika, juga dengan diterbitkannya Instruksi Gubernur Banten Nomor 8 Tahun 2021 tentang Perpanjangan PPKM Mikro dan Mengoptimalkan Posko Penanganan Covid 19 di Tingkat Desa dan Kelurahan Untuk Pengendalian Penyebaran Covid-19.

Terkait klaim penerapan PPKM Mikro menurunkan kasus Covid 19 di Banten, data Pemetaan Zona Risiko Tingkat RT PPKM Mikro di wilayah Provinsi Banten terakhir menyebutkan di Kota Cilegon terdapat 1.175 RT zona hijau, 14 RT zona kuning, dan tidak ada RT yang masuk zona oranye serta zona merah. Di Kota Tangerang terdapat 4.984 RT masuk zona hijau, 95 RT zona kuning, dan tidak ada RT yang masuk zona oranye serta zona merah.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Sriyono
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top