Ponsel Menengah untuk Generasi Z
seri baru
Layarnya memiliki ukuran 6,67 inci dengan teknologi AMOLED Dot Display dengan refresh rate 120 Hz. Spesifikasi ini tidak hanya menghadirkan layar yang tidak hanya luas, namun juga menggebrak standar dengan komposisi warna yang lebih tajam, hemat energi, dan responsif berkat touch sampling rate 240 Hz.
"Selain itu, adanya speaker ganda menghasilkan kualitas suara yang imersif, akan membuat pengalaman menonton lebih berkesan," jelas Alvin Tse.
Smartphone ini ditenagai Qualcomm Snapdragon 732G, untuk kinerja yang tinggi dan konsumsi baterai yang rendah. Kapasitas baterainya sebesar 5020 mAh, didukung pengisian daya cepat 33W.
Ponsel ini tersedia dalam tiga pilihan warna yaitu Onyx Gray, Glacier Blue, dan Gradient Bronze. Xiaomi Note 10 Pro dibanderol pada harga, 4 juta rupiah untuk RAM 8 GB dan memori internal 128 GB, 3,6 juta rupiah untuk RAM 6 GB dan memori internal 64 GB. Sedangkan varian terendah Xiomi Note 10 dengan RAM 4 GB dan memori 64 GB dijual pada harga 2,5 juta rupiah.
Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Komentar
()Muat lainnya