Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

PM Selandia Baru Jacinda Ardern Nyatakan Mengundurkan Diri

Foto : Reuters

Perdana Menteri Selandia Baru Jacinda Ardern

A   A   A   Pengaturan Font

Perdana Menteri Selandia Baru Jacinda Ardern menyatakan mengundurkan diri dari jabatannya pada awa Februari mendatang. Ini disampaian Ardern saat pertemuan kaukus tahunan partai yang digelar, Kamis (19/1).

Ardern menambahkan, pemilihan umum Selandia Baru akan diadakan pada 14 Oktober mendatang. Namun, ia menegaskan tak akan mencalonkan diri lagi.

Seperti diketahui, Ardern mulai menjadi Perdana Menteri Selandia Baru pada 2017. Ia sambil menahan air mata mengatakan bahwa waktu lima setengah tahun yang sulit sebagai perdana menteri.

"Musim panas ini, saya berharap menemukan cara untuk mempersiapkan tidak hanya untuk tahun selanjutnya, tapi masa berikutnya, karena itulah yang diperlukan tahun ini. Tetapi saya tida dapat melakukannya," kata Ardern, dikutip dari Reuters, Kamis (19/1).

"Saya tahu akan ada banyak diskusi setelah keputusan ini tentang apa yang disebut alasan 'nyata' itu... Satu-satunya sudut menarik yang akan Anda temukan adalah bahwa setelah enam tahun menjalani beberapa tantangan besar, saya manusia," lanjutnya," lanjutnya.
Halaman Selanjutnya....


Editor : Fiter Bagus
Penulis : Rivaldi Dani Rahmadi

Komentar

Komentar
()

Top