Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Pesepak Bola Malaysia Kembali Jadi Korban Kasus Kriminal

Foto : ANTARA FOTO/Aji Styawan

Pesepak bola PSIS Semarang Riyan Ardiyansyah (kanan) berebut bola dengan pesepak bola Selangor FC Muhammad Safuwan (kiri) dalam pertandingan persahabatan internasional di Stadion Jatidiri, Semarang, Jawa Tengah, Minggu (10/9/2023). PSIS Semarang ditahan imbang Selangor FC dengan skor 3-3.

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Bek timnas Malaysia dan Selangor FC Khuzaimi Piee menjadi pesepak bola papan atas keempat Malaysia pada bulan ini yang menjadi korban kasus kriminal, setelah polisi setempat pada Kamis menyatakan rumah sang pemain telah dibobol pencuri.

Rangkaian insiden itu, yang mencakup seorang pemain yakni Faisal Halim disiram air keras, telah mengejutkan dan membuat marah publik Malaysia.

Pada insiden teranyar, para pencuri membobol rumah pemain Selangor FC Piee pada Rabu malam, dan mencuri sepeda motor serta beberapa barang lainnya.

Pemain yang telah sembilan kali membela timnas Malaysia itu bersama keluarganya sedang tidak berada di rumah, saat para pencuri beraksi, kata Kepala Kepolisian setempat Mohamad Iqbal Ibrahim seperti dikutip AFP.

Piee mengunggah permohonan di akun Instagramnya, agar sepeda motornya dapat dikembalikan.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : -
Penulis : Antara, Opik

Komentar

Komentar
()

Top