Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Perusahaan Listrik Portugal Siap Investasi Hidrogen Hijau di Brasil

Foto : Istimewa

Ilustrasi

A   A   A   Pengaturan Font

Perusahaan listrik Portugal, EDP (EDP.LS), tengah menyiapkan investasi besar di Brasil, termasuk kemungkinan pembangkit listrik tenaga hidrogen yang nantinya dapat diekspor ke Jerman.

CEO EDP, Miguel Stikwell mengatakan bahwa Brasil mungkin merupakan kunci bagi strategi transisi energi EDP dan sebuah pabrik baru di negara Amerika Selatan itu dapat memulai ekspor energi hijau ke Eropa.

"Kami berpartisipasi dalam lelang (hidrogen hijau) di Jerman, untuk memiliki proyek industri di Brasil dan mengekspor," kata Stilwell, tanpa memberikan rincian tentang kapasitas produksi atau nilai investasi tersebut, dikutip dari Reuters, Minggu (16/7).

"Tawaran EDP dalam lelang amonia hijau tersebut melibatkan sebuah konsorsium dengan perusahaan-perusahaan yang memiliki spesialisasi di bidang lain, seperti kimia dan transportasi gas," tambahnya.

EDP menghabiskan 4,4 miliar reais ($917 juta) untuk mengakuisisi 32 persen tambahan dari unitnya di Brasil, EDP Energias do Brasil (ENBR3.SA), sebagai bagian dari strategi untuk menghapus anak perusahaan tersebut dan menyederhanakan struktur bisnisnya.
Halaman Selanjutnya....


Editor : Fiter Bagus
Penulis : Rivaldi Dani Rahmadi

Komentar

Komentar
()

Top