Pertamina-Polri Kawal Distribusi BBM Aman Saat Ramadan dan Lebaran
Pertamina berkolaborasi bersama Kepolisian Resor (Polres) Bengkulu Utara meninjau langsung SPBU 24.386.28 di Kabupaten Bengkulu Utara dalam rangka pengawasan penyaluran bahan bakar minyak (BBM) bersubsidi, di Bengkulu, Kamis (21/3).
Pertamina-Polri jaga distribusi BBM aman saat Ramadhan dan Lebaran
BENGKULU - Pertamina Patra Niaga Regional Sumatera Bagian Selatan (Sumbagsel) berkolaborasi dengan Kepolisian RI memastikan pendistribusian bahan bakar minyak di Provinsi Bengkulu aman selama Ramadhan dan Lebaran 2024 ini.
"Pertamina berkolaborasi bersama Kepolisian Resor (Polres) Bengkulu Utara meninjau langsung SPBU 24.386.28 di Kabupaten Bengkulu Utara dalam rangka pengawasan penyaluran bahan bakar minyak (BBM) bersubsidi," kata Sales Area Manager Retail Bengkulu Mochammad Farid Akbar, di Bengkulu, Kamis.
Menurut dia, sebagai badan usaha yang ditugaskan oleh pemerintah untuk menyalurkan bahan bakar minyak, Pertamina terus memastikan dan menjamin stok dalam keadaan aman serta memastikan penyaluran bahan bakar minyak berjalan dengan maksimal.
Farid mengatakan BBM bersubsidi merupakan kebutuhan masyarakat banyak, sehingga harus dilakukan monitoring dan pengawasan secara rutin.
"Kami melakukan kunjungan langsung di beberapa SPBU untuk memastikan pasokan BBM tersalurkan dengan baik dan tidak ada kendala selama masa Ramadhan sampai menjelang Idul Fitri," kata dia lagi.
Halaman Selanjutnya....
Redaktur : -
Komentar
()Muat lainnya