Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Pertalite Langka, Polisi di Samarinda Terus Monitoring SPBU Cegah Gangguan Kamtibmas

Foto : antarafoto

Aparat kepolisian Samarinda memantau sebuah SPBU akibat langkanya pertalite.

A   A   A   Pengaturan Font

SAMARINDA - Pihak kepolisian di Samarinda, Kaltim, terus memonitoring stasiun pengisian bahan bakar umum (SPBU) di berbagai lokasi untuk mencegah gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), memantau stok dan mencegah terjadinya penyalahgunaan bahan bakar minyak (BBM).

"Kami terus memonitoring SPBU guna menindaklanjuti laporan terkait kelangkaan BBM subsidi jenis Pertalite yang menyebabkan antrean pascakenaikan harga pertamax, dari harga Rp9.000 menjadi Rp12.500 per liter," kata Kapolsek Samarinda Kota AKP Jajat Sudrajat di Samarinda, Rabu (20/7).

Sebagai informasi, Polsek Samarinda Kota melakukan kegiatan monitoring di SPBU Coco Kusuma Bangsa Simpang Hotel Mesra Jalan Kesuma Bangsa - Bhayangkara, Samarinda.

Dalam kegiatan tersebut, Polsek Samarinda mengamankan empat kendaraan roda dua jenis Suzuki Thunder yang tidak dilengkapi surat-surat kendaraan (SIM dan STNK) saat sedang mengantre BBM jenis pertalite.

"Keempat kendaraan tersebut telah diamankan di Polsek Samarinda Kota dan proses lanjutnya oleh Sat Lantas Polresta Samarinda," ungkapnya.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Sriyono
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top