Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Foto Video Infografis
Kinerja Asuransi

PertaLife Insurance Fokus pada Pertumbuhan Bisnis

Foto : KORAN JAKARTA/FREDERIKUS W SABINI

PAPARAN KINERJA | Direktur Utama PertaLife Insurance Hanindio W Hadi (tengah) bersama jajaran direksi saat pemaparan kinerja PertaLife Insurance kuartal III-2022 di Bandung, Jawa Barat, Jumat (2/12). Tercatat sampai 30 September 2022, perseroan meraih laba bersih 50,16 miliar rupiah.

A   A   A   Pengaturan Font

BANDUNG - PertaLife Insurance terus memperkuat manajemen profil risiko atau profile risk dengan fokus padanpertumbuhan perusahaan dengan ditopang oleh produk asuransi yang menguntungkan sesuai dengan penilaian aktuaria. PertaLife juga bersiap untuk mengimplentasikan program International Financial Reporting Standards (IFRS) 17 dan Artificial Intelligence (AI) untuk penanganan klaim.

"Kami juga sedang membangun infrastruktur untuk mendukung digitalisasi layanan dan proses bisnis," jelas Direktur Utama PertaLife Insurance, Hanindio W Hadi, pada acara Media Gathering PertaLife, di Bandung, Jawa Barat, Jumat (2/12).

Hanindio menegaskan manajemen PertaLife berkomitmen meningkatkan kinerja keuangan, layanan kepada nasabah, dan kualitas produknya. "Dalam menjalankan bisnis, kami terus berinovasi untuk mewujudkan perusahaan asuransi jiwa, asuransi kesehatan, dan dana pensiun yang terpercaya dan menjadi pilihan masyarakat," jelasnya.

Seperti diketahui, di tengah tekanan ekonomi global, PertaLife Insurance mampu mencatat kinerja keuangan positif. Tercatat sampai 30 September 2022, perseroan meraih laba bersih sebesar 50,16 miliar rupiah atau melonjak 71,04 persen dibandingkan periode sama tahun sebelumnya (yoy).

Hanindio mengatakan kenaikan laba bersih itu ditopang dengan pertumbuhan premi, penguatan sinergi dengan berbagai pihak, dan penurunan biaya-biaya. "Selama ini, kami fokus pada perbaikan bisnis sehingga pendapatan premi meningkat dan biaya operasional menurun," jelasnya.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Muchamad Ismail
Penulis : Fredrikus Wolgabrink Sabini

Komentar

Komentar
()

Top