Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Persija Tak Mau Terlena

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

YOGYAKARTA - Pelatih Persija Jakarta, Sudirman, meminta anak asuhnya melupakan kemenangan leg pertama atas Persib Bandung dengan skor 2-0. Skuad Persija diminta fokus memenangkan laga leg kedua final turnamen Piala Menpora 2021.
"Kami tidak boleh berpikir bahwa kita sudah memenangkan pertandingan supaya pemain tetap fokus, tetap punya gairah memenangkan pertandingan di leg kedua nanti," ujar Sudirman saat konferensi pers secara virtual seusai laga leg pertama final Piala Menpora di Stadion Maguwoharjo, Yogyakarta, Kamis (22/4) malam.
Menurut dia, kemenangan atas Persib Bandung pada leg pertama bukan jaminan timnya mampu memenangkan laga final leg kedua di Stadion Manahan Solo pada 25 April 2021. "Masih ada pertandingan kedua dan tentunya kami semua tetap fokus, tetap berusaha menampilkan yang terbaik. Tidak boleh merasa bahwa sudah unggul," sambungnya.
Sudirman mengakui Persib Bandung merupakan tim yang tidak pernah kalah. Namun demikian, dia juga sadar bahwa Persib selalu kebobolan pada setiap laga. Memanfaatkan kelemahan itu, ia meminta para pemainnya berani menyerang dan masuk ke kotak penalti Persib Bandung.
"Karena Persib Bandung adalah tim yang tidak pernah kalah tapi juga bukan tim yang tidak bisa dibobol," ujarnya.
Pelatih Persib Bandung Robert Rene Alberts menyebut dua gol cepat Persija Jakarta membuat anak asuhnya kesulitan mengembangkan permainan selama pertandingan leg pertama.
Robert menilai Persija lebih diuntungkan karena memiliki masa recovery lebih panjang dibanding timnya. Kendati hasil leg pertama tak maksimal, ia tak ingin menjadikan perolehan malam ini menjadi penghalang untuk memperbaiki permainan timnya agar tak lagi dibobol Persija pada pertandingan leg kedua di Stadion Manahan Solo. ben/Ant/S-2


Redaktur : Sriyono
Penulis : Benny Mudesta Putra

Komentar

Komentar
()

Top