Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Persaingan di Sepang Semakin Panas

Foto : Money SHARMA / AFP

pertarungan pembalap teratas I Pembalap Mooney VR46 Racing Team asal Italia, Marco Bezzecchi memimpin sepeda motornya saat Grand Prix MotoGP India di Sirkuit Internasional Buddh di Greater Noida di pinggiran New Delhi, beberapa waktu lalu. Bezzecchi mengoleksi 310 poin, namun secara realistis ini adalah pertarungan langsung antara dua pembalap teratas.

A   A   A   Pengaturan Font

Balapan dimulai hari Jumat dengan latihan, diikuti dengan latihan lebih lanjut, kualifikasi dan sprint race 10 lap hari Sabtu. Grand prix dengan 20 lap diadakan hari Minggu.

Apapun yang terjadi di Malaysia, persaingan perebutan gelar akan tetap hidup menjelang balapan selanjutnya di Qatar diikuti dengan balapan penutup di Valencia di akhir November.

Sementara itu, pembalap Indonesia Mario Suryo Aji (Honda Team Asia) mengaku tidak sabar untuk menjajal tantangan-tantangan menarik di Sirkuit Internasional Sepang, dalam kelas balap Moto3 Malaysia.

"Menuju ke Sepang, saya merasa seperti di rumah sendiri. Saya siap menghadapi akhir pekan yang penuh tantangan. Ini sirkuit yang saya sukai. Saya merasa sangat nyaman berada di sini," ungkap Mario.

Lebih lanjut, pembalap muda asal Jawa Timur itu mengatakan salah satu yang disukai dari sirkuit dekat Kuala Lumpur tersebut adalah tikungannya yang cepat, meski memiliki panjang lintasan yang panjang. Dia menambahkan, akan melakukan yang terbaik untuk menghadapi rangkaian pertama dari triple header terakhir musim 2023 ini. "Hasil bagus di sini akan membantu saya menghadapi sisa kejuaraan dunia dengan baik," ujar Mario. ben/AFP/G-1


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Benny Mudesta Putra, AFP

Komentar

Komentar
()

Top