Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Pengamanan Ibu Kota

Perlu Koordinasi Internal Sukseskan Natal

Foto : Istimewa

Pemerintah Provinsi DKI Jakarta akan menerapkan sejumlah langkah dan strategi untuk menyukseskan pelaksanaan ibadah dan perayaan Hari Besar Keagamaan Nasional (HBKN) Natal 2022, serta perayaan Tahun Baru 2023.Sinergi antara perangkat daerah dan para pemangku kepentingan pun dilakukan agar pelaksanaannya berjalan lancar dan aman.

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Pemerintah Provinsi DKI Jakarta mengambil langkah strategis untuk menyukseskan pelaksanaan ibadah dan perayaan Hari Besar Keagamaan Nasional (HBKN) Natal 2022 dan Tahun Baru 2023.

"Pemprov DKI tengah meningkatkan koordinasi internal, lintas sektoral, dan pemangku kepentingan guna menyukseskan kegiatan Natal dan Tahun Baru," kata Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono, usai Rapat Pimpinan (Rapim) di Balai Kota Jakarta, Selasa (20/12).

Heru menuturkan dengan kerja sama dan kesiapan yang baik sebagai bentuk antisipasi potensi kerawanan atau gangguan. "Saya juga telah menginstruksikan jajaran Dinas/SKPD terkait sesuai dengan tupoksinya untuk menguatkan sinergi membantu sukseskan momen perayaan akhir tahun ini," ujar Heru.

Menurut Heru, melalui Perangkat Daerah terkait, seperti Dinas Kesehatan, BPDB DKI Jakarta dan Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan DKI Jakarta dan lainnya harus selalu siaga. Pelaksanaan Natal dan Tahun Baru harus tetap menerapkan protokol kesehatan Covid-19. Selain itu, mengimbau masyarakat Jakarta dan sekitarnya beribadah Natal dengan tetap menerapkan prokes.

Sementara itu, Kepala Satpol PP DKI Jakarta, Arifin, mengatakan pihaknya akan bersinergi dengan TNI-Porli mengerahkan personel gabungan untuk pengawasan, serta menjaga keamanan Jakarta selama perayaan Natal serta Tahun Baru.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Yohanes Abimanyu

Komentar

Komentar
()

Top