Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Resensi Film

Perjuangan Paul Diuji Lewat Bentangan Gurun Pasir di "Dune: Part 2"

Foto : ANTARA/Warner Bros

Penampilan Timothee Chalamet berperan sebagai Paul Atreides ketika mengenakan pakaian khas bangsa Fremen

A   A   A   Pengaturan Font

Perjalanan Paul sungguh tak mudah, sambil berusaha mati-matian menguasai teknik Fremen menguasai padang pasir, ia juga harus bersabar menghadapi ibunya, Lady Jessica (Rebecca Ferguson) yang justru berambisi mengendalikan bangsa tersebut melalui doktrin agama yang dapat terbilang cukup ekstrem.

Tidak hanya itu, dalam film yang digarap oleh sutradara Denis Villeneuve tersebut Paul harus segera menemukan cara untuk melawan Harkonnen yang semakin maruk menguasai sumber daya berpotensi bernama spice.

Sepanjang diajak melihat pemutaran film Dune: Part 2 untuk pertama kalinya, film tersebut cukup tajam dalam menampilkan perubahan sisi tiap karakternya tanpa melupakan tiap detail masa lalu.

Meski harus diakui awal-awal film menjadi tantangan bagi penonton untuk melanjutkan menonton film tersebut karena alurnya yang cenderung lambat. Namun film yang berdurasi hampir tiga jam tersebut, tetap mampu menghipnotis para penontonnya untuk menikmati konflik naik-turun yang Paul hadapi karena ada beberapa dialog lucu serta penyajian visual yang amat cantik dan mendetail.


Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top