Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Pasar Malam Sekaten 2018

Pergelaran Rakyat dengan Multi Tontonan

Foto : dok. Pasar Malam Sekaten 2018
A   A   A   Pengaturan Font

Diadakan setahun sekali, Sekaten adalah sebuah konsep pasar rakyat Yogyakarta selama hampir sebulan penuh. Buat Anda yang belum tahu tentang serunya Sekaten, tahun ini Anda mesti coba. Pasar Malam yang 'merakyat' banget ini sangat ramai dikunjungi warga Yogya dan wisatawan dari luar kota. Hajatan setahun sekali ini memang sangat menarik karena menyajikan barang-barang mulai dari baju, kerajinan, mainan, ataupun keperluan sehari-hari dengan harga terjangkau. Selain itu ada banyak wahana permainan yang unik dan seru. Sederhana, tapi tetap berkesan.

Banyak wahana permainan yang seru dan memacu adrenalin, mulai dari bianglala, tong setan, rumah hantu, ombak banyu, hingga kora-kora. Wahana itu selalu dibanjiri pengunjung sepanjang pelaksanaan Sekaten. Sayangnya, wahana tersebut kurang dilengkapi alat pengamanan yang baik. Jadi risiko terjadi kecelakaan ditanggung sendiri. Meskipun begitu, tetap banyak orang yang mengunjungi Sekaten setiap harinya.

Salah satu wahana permainan yang paling menegangkan adakah kora-kora. Bisa dikatakan, kora-kora adalah wahana permainan paling ekstrem di PMS Yogya. Wahana berbentuk kapal dan diayun-ayunkan dengan tenaga mesin ini memang serem. Anda bisa terayun sampai posisi hampir 90 derajat dan tanpa pengaman sama sekali. Kecepatannya pun bikin jantung mau copot saking seremnya. Cuma besi pegangan yang bisa jadi penyelamat. Tak ayal teriakan dan jeritan histeris senantiasa mewarnai keseruan wahana ini. pur/R-1

Lebih Singkat dari Tahun Lalu
Halaman Selanjutnya....

Komentar

Komentar
()

Top