Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Penyelenggaraan "Indonesian Night 2022" di Negara Bagian Oregon Berlangsung Meriah

Foto : Dok KJRI San Francisco

Pertunjukkan Tari Payung pada saat penyelenggaraan acara “Indonesian Night 2022: The Origins” di Negara Bagian Oregon, AS, pada Jumat (18/2) malam.

A   A   A   Pengaturan Font

Konjen Prasetyo Hadi juga mengajak seluruh masyarakat Indonesia yang hadir untuk terus menjaga kesehatan di tengah masih tingginya angka kasus sebaran pandemi Covid-19. Dalam kaitan ini, seiring dengan pelaksanaan fungsi perlindungan WNI di luar negeri, KJRI San Francisco terus berupaya memastikan semua warga negara di wilayah kerjanya dalam keadaan aman dan terhindar dari penyebaran virus Covid-19.

Dari sekitar 13.886 WNI di wilayah kerja KJRI San Francisco yang meliputi 8 negara bagian dan teritori, jumlah WNI tertinggi berada di California bagian utara dan negara bagian Washington yang berjumlah sekitar 6.000 orang, dimana 517 di antaranya merupakan mahasiswa dari berbagai universitas di Negara Bagian Oregon.

Konjen Prasetyo Hadi juga telah menyampaikan pesan langsung dalam pertemuan dengan Gubernur Oregon dan Wali Kota Salem sebagai ibu kota Negara Bagian Oregon sehari sebelumnya (18 Februari 2022) guna menekankan seluruh WNI di wilayahnya mendapatkan perlindungan.

Dalam acara yang digelar dengan prokes yang ketat tersebut, ratusan peserta hadir dari berbagai kalangan di antaranya mahasiswa AS dan pelalajar/mahasiswa asing lainnya, hingga masyarakat diaspora dan mahasiswa Indonesia lintas kampus di wilayah Negara Bagian Oregon.

"Saya senang sekali dapat menghadiri acara Indonesia Night 2022 di Oregon. Saya baru petama kali melihat tari payung asal Sumatra, tariannya sangat unik. Selain itu, beragam kuliner Indonesia yang dihidangkan lezat sekali khususnya tempe," ujar Rachael Fahrenbach, masyarakat AS di Kota Corvallis.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : Ilham Sudrajat

Komentar

Komentar
()

Top