Nasional Mondial Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
IKN Nusantara

Penyediaan listrik di IKN Bersumber dari Energi Ramah Lingkungan

Foto : istimewa

Titik Nol di IKN Nusantara

A   A   A   Pengaturan Font

IKN mengaplikasikan smart grid, yaitu sistem jaringan yang memungkinkan aliran listrik dan data dua arah dengan teknologi komunikasi digital untuk mendeteksi, bereaksi, dan secara proaktif beradaptasi dengan perubahan penggunaan dan berbagai masalah meliputi transmisi listrik yang lebih efisien.

Kemudian respons lebih cepat untuk mengubah pasokan dan permintaan listrik, pemulihan listrik yang lebih cepat setelah gangguan listrik, pengurangan biaya operasional dan manajemen untuk utilitas, manajemen beban yang lebih efisien.

Peningkatan integrasi sistem energi terbarukan berskala besar dan terdistribusi, dan integrasi yang lebih baik dari sistem pembangkit listrik pemilik-pelanggan (misalnya panel atap di IKN).

Indonesia telah menetapkan sasaran untuk masuk ke jajaran lima besar perekonomian terkuat di dunia dan memiliki pendapatan per kapita negara berpenghasilan tinggi pada 2045.

Pemindahan Ibu Kota Negara dilakukan sebagai salah satu strategi untuk merealisasikan target ekonomi Indonesia 2045, yaitu pertumbuhan ekonomi yang lebih inklusif dan merata melalui akselerasi pembangunan Kawasan Timur Indonesia.


Redaktur : Sriyono
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top