Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Penurunan Biaya PCR dan Antigen Tak Serta-merta Ikuti Pemerintah

Foto : ANTARA/Arif Firmansyah

Tenaga kesehatan melakukan tes swab PCR kepada pasien di Bumame Farmasi, Tajur, Kota Bogor, Jawa Barat, Jumat (20/8).

A   A   A   Pengaturan Font

Menurut Afifah, Bumame Farmasi merupakan perusahaan yang bergerak di bidang farmasi yang melayani fasilitas kesehatan. "Inti bisnis usaha kami melayani fasilitas kesehatan, sebenarnya mirip-mirip kayak prodia gitu mas. Jadi, ke depannya kita akan melaksanakan jasa pengetesan. Soalnya saat ini sampel swab, kita juga juga melayani jasa tes serologi antibodi kuantitatif (pengambilan darah) kita sudah masuk ke situ," kata Afifah.

Dijelaskannya, Bumame tidak hanya melayani tes swab dan tes antigen saja, tetapi juga mengelola sampel-sampel yang berasal dari rumah sakit swasta dan rumah sakit pemerintah.

Afifah menambahkan saat lonjakan Covid-19 pada bulan Juni-Juli lalu, Bumane Farmasi menerima sampel hampir seluruh rumah sakit di Jakarta. "Pada Juni dan Juli kemarin orang-orang pada overload, kita punya laboratorium cukup banyak untuk menampung sampel yang dikirim oleh Rumah sakit di Jakarta," pungkasnya.


Redaktur : Sriyono
Penulis : Yohanes Abimanyu

Komentar

Komentar
()

Top