Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Penjualan "Smartphone" Lesu

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Perusahaan ritel dan distribusi alat elektronik, PT Erajaya Swasembada Tbk melaporkan penjualan ponsel pintar atau smartphone pada triwulan I-2019 turun dibandingkan periode sama tahun lalu. Sepanjang Januari-Maret 2019, penjualan netto Erajaya hanya 7,12 trilliun rupiah atau turun 13,79 persen dari periode sama tahun lalu (yoy) sehingga mempengaruhi penurunan laba perusahaan hingga 74,34 persen secara yoy.

Wakil Direktur Utama Erajaya, Hasan Aula menyebutkan penurunan penjualan dipicu kondisi pasar tak kondusif. Menurutnya, penjualan dari beberapa produk tak sesuai ekspetasi pasar. "Kami sudah luncurkan enam produk smartphone sejak Januari hingga Maret tetapi penjualannya menurun," ungkapnya di Jakarta, Kamis (9/5).

Penurunan pendapatan terbesar diakibatkan adanya penurunan penjualan ponsel dan tablet sebesar 20,23 persen dari 6,92 triliun menjadi 5,52 triliun rupiah. Penjualan aksesoris, starter pack, dan suku cadang juga serempak mengalami penurunan. Penjualan hanya terbantukan oleh voucher elektronik, komputer dan peralatan elektronik, voucher fisik dan penjualan lain-lainnya yang menglami kenaikan. ers/E-10


Redaktur : Muchamad Ismail
Penulis : Fredrikus Wolgabrink Sabini

Komentar

Komentar
()

Top