Nasional Luar Negeri Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona Genvoice Kupas Splash Wisata Perspektif Edisi Weekend Foto Video Infografis
Sengketa LTS I Filipina Kerahkan Enam Kapal Penjaga Pantai

Penjaga Pantai Filipina Gabung dalam Latihan Militer "Balikatan"

Foto : AFP/Ted ALJIBE

Penjaga Pantai Filipina l Kapal Penjaga Pantai Filipina, Melchora Aquino (kiri) dan kapal Penjaga Pantai AS, Midgett, berlayar bersama dalam sebuah operasi SAR di lepas pantai Zambales, LTS, beberapa waktu lalu. Kapal Penjaga Pantai Filipina rencananya akan turut bergabung dalam latihan militer gabungan tahunan Balikatan yang dimulai pada 22 April mendatang.

A   A   A   Pengaturan Font

Pada latihan militer gabungan tahunan Balikatan yang dimulai pada 22 April mendatang, Filipina untuk pertama kalinya juga akan mengikutsertakan sejumlah kapal-kapal penjaga pantainya.

MANILA - Penjaga Pantai Filipina (PCG) pada Kamis (18/4) mengatakan bahwa mereka akan berpartisipasi untuk pertama kalinya dalam latihan militer gabungan tahunan yang dilakukan dengan Amerika Serikat (AS).

Lebih dari 16.700 tentara Filipina dan AS akan ambil bagian dalam latihan tahun 2024, yang dimulai pada 22 April. Latihan tersebut akan dipusatkan di bagian utara dan barat negara kepulauan tersebut, dekat dengan titik konflik di Laut Tiongkok Selatan (LTS) dan Taiwan.

Beijing mengklaim hampir seluruh jalur perairan tersebut dan menganggap Taiwan yang memiliki pemerintahan sendiri sebagai bagian dari wilayahnya.

Negara-negara lain, termasuk Filipina, memiliki klaim yang tumpang tindih atas sebagian wilayah laut tersebut. AS tidak memiliki klaim teritorial atas perairan atau fitur tersebut, namun secara teratur melakukan patroli di sana.

AS telah memperdalam kerja sama pertahanannya dengan sekutu regionalnya, termasuk Filipina, dalam upayanya melawan meningkatnya keagresifan Tiongkok.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : AFP

Komentar

Komentar
()

Top