Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
DISKONTO

Pengusaha DIY Fokus Hadapi Tantangan Revolusi Industri 4.0

Foto : ISTIMEWA
A   A   A   Pengaturan Font

YOGYAKARTA - Para pengusaha menilai produktivitas tenaga kerja di Indonesia masih ketinggalan dibandingkan sejumlah negara tetangga, terutama di kawasan Asia Tenggara atau ASEAN. Sebab, produktivitas sumber daya manusia (SDM) menjadi salah satu kunci utama kemajuan perekonimian bangsa.

Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri Indonesia (Kadin), Rosan Perkasa Roeslani menyatakan SDM merupakan kunci keberhasilan suatu bangsa. Secara historis, lanjutnya, bangsa yang maju dan berkembang adalah mempunyai SDM yang bisa beradaptasi, maju dan meningkatkan produktivitasnya. Namun, dia mengakui, salah satu kendala yang dihadapi dalam pembangunan ekonomi adalah permasalahan produktivitas tenaga kerja di Indonesia.

Baca Juga :
Sinergi Bisnis

"Untuk itu, menurutnya, sesuai arahan dari Presiden Joko Widodo (Jokowi), pengembangan SDM harus dilakukan secepatnya secara terukur dan terstruktur," papar Rosan saat Rapimda Kadin Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) di Yogyakarta, Senin (22/7).

Wakil Gubernur DIY Paku Alam menyayakan peningkatan kualitas SDM sangat penting, terlebih lagi di tengah revolusi industri yang sedang berlangsung di Indonesia. Bahkan, saat ini, revolusi industri sedang berada di puncak dengan lahirnya teknologi yang semakin canggih.

Teknologi terutama internet tidak hanya menghubungkan jutaan manusia tetapi juga menjadi basis berbagai macam aktivitas, terutama ekonomi, sosial, dan pendidikan secara online.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Muchamad Ismail
Penulis : Eko S

Komentar

Komentar
()

Top