Nasional Mondial Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Jakarta Fair 2019 l Transaksi Capai 7,5 Triliun Rupiah

Pengunjung Lampaui Target

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

Semarak closing ceremony dimeriahkan dengan adanya pesta kembang api pukul 21.00 WIB, setelah sebelumnya pihak penyelenggara mengadakan undian grand prize di Panggung Utama.

Banyak pula tenant yang telah menyiapkan hadiah berupa cashback dan undian setiap pembelanjaan di angka tertentu serta diskon gede-gedean.

Selain itu, pengunjung tidak perlu merasa kesulitan menikmati makanan karena pihak penyelenggara telah menyediakan lima zona kuliner di area pameran, di antaranya Pasar Malam di Pintu I, Pucuk Coolinary di belakang area Hall D, Milenial Foods dan Expo Resto di Open Space, Kampung Betawi di Gambir Expo, serta Food Court Hall E.

Banyak pula berbagai kudapan yang dapat dijadikan sebagai oleh-oleh, yakni Bakpia 25, Bakpia Kukus, Bolu Susu Lembang hingga Chocomory.

Baca Juga :
Pameran Hewan Piaraan

Pantauan di lokasi, ribuan masyarakat sudah mulai memadati kawasan Jiexpo Kemayoran sejak sore hari. Mereka ingin menyaksikan atraksi kembang api dan kemeriahan dari acara tahunan tersebut.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : M Husen Hamidy
Penulis : Yohanes Abimanyu

Komentar

Komentar
()

Top