Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Pembangunan Jalan Tol - UMKM dan Usaha Lokal Perlu Diperbanyak untuk Tingkatkan Kualitas Jalan Tol

Pengembangan UMKM Lokal Dipacu

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

Kehadiran rest area harus memberikan manfaat ekonomi secara nyata bagi perekonomian masyarakat setempat melalui penyediaan kios-kios bagi UMKM produk dan kuliner lokal.

JAKARTA - Pemerintah melalui Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) mengevaluasi manfaat pengembangan jalan tol untuk ekonomi lokal. Kementerian PUPR memerintahkan pengelola untuk memprioritaskan usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) lokal di rest area tol.

Menteri PUPR, Basuki Hadimuljono, mengatakan perlu adanya peningkatan kualitas layanan jalan tol secara berkelanjutan karena kebutuhan dan ekspektasi publik makin tinggi.

"Kehadiran rest area juga didorong untuk dapat memberikan manfaat ekonomi yang nyata bagi perekonomian masyarakat lokal melalui penyediaan kios-kios bagi UMKM untuk mempromosikan produk dan kuliner lokal," kata Basuki di Jakata, akhir pekan lalu.

Tim Ahli/ Pakar Penilaian Jalan Tol Berkelanjutan (JTB), Sudirman, mengatakan selain pemenuhan Standar Mutu Penilaian (SPM) yang seharusnya dipertahankan, pada 2023 penilaian juga menekankan pada investasi ekonomi untuk mendukung produk lokal di kawasan sekitar jalan tol.

Selain itu, terdapat pemenuhan aspek kesetaraan gender dan kepedulian masyarakat terhadap jalan tol yang sudah dilaksanakan oleh setiap BUJT sebagai pihak pengelola, demi tercapainya "Toll for All" sebagai tema JTB pada 2023.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Muchamad Ismail
Penulis : Fredrikus Wolgabrink Sabini

Komentar

Komentar
()

Top