Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Jaminan Sosial

Pendamping PKH Diminta Jaga Kekompakan

Foto : ANTARA/RIVAN AWAL LINGGA

KUNJUNGAN MENSOS | Menteri Sosial, Khofifah Endar Parawansa menggendong Bushiri, 5 tahun, anak bungsu almarhum Shodiqun di Desa Duri Kulon, Kecamatan Laren, Kabupaten Lamongan, Jawa Timur, Senin (1/1). Almarhum Shodiqun adalah koordinator kecamatan (Korcam) Program Keluarga Harapan (PKH) yang gugur saat bertugas pada Kamis, 21 Desember 2017.

A   A   A   Pengaturan Font

Almarhum Shodiqun dikenal bekerja penuh keikhlasan dan membaktikan diri sebagai koordinator kecamatan program keluarga harapan dengan sangat baik. Maka, Kementerian Sosial sangat kehilangan dan duka yang sangat mendalam. Semoga beliau husnul khotimah.

Khofifah menambahkan, pendamping PKH merupakan frontliner, titik terdepan dari pengentaskan kemiskinan. Maka pada 19 Desember lalu, Kemensos memberikan penghargaan bagi mareka yang meninggal dalam melaksanakan tugas.

Baca Juga :
Raker Jaminan Sosial

Sebelum pamit, Khofifah memberikan santunan yang disebutnya sebagai "sapaan duka cita". Perempuan yang juga Ketua Umum PP Muslimat itu juga menggendong anak bungsu Shodiqun berumur lima tahun, Bushiri, untuk memberi sentuhan kasih sayang dan penguat semangat.

Bertanggung Jawab

Shodiqun meninggal dunia akibat tersambar petir dalam perjalanan usai mengurus ATM para KPM (Keluarga Penerima Manfaat) peserta PKH, Kamis, 21 Desember lalu. Hal itu terlihat dari tas yang ditemukan di samping almarhum berisi laptop dan berkas-berkas PKH.
Halaman Selanjutnya....

Penulis : Selocahyo Basoeki Utomo S

Komentar

Komentar
()

Top