Senin, 04 Nov 2024, 22:21 WIB
Pemkot Denpasar: DNA Creation dan DNA NITE ajang kreativitas anak muda
Anak muda Denpasar mengikuti ajang Dharma Negara Alaya (DNA) Creation dan DNA Nongkrong Inovatif Tampil Entertain (DNA NITE) di Gedung Dharma Alaya, Denpasar Utara, Bali.
Foto: ANTARA/HO-Dispar DenpasarDenpasar - Pemerintah Kota Denpasar, Bali mewadahi kreativitas anak muda di Kota Denpasar melalui ajang Dharma Negara Alaya (DNA) Creation dan DNA Nongkrong Inovatif Tampil Entertain (DNA NITE).
Sekretaris Dinas Pariwisata Kota Denpasar Ida Ayu Dewi Citrawati di Denpasar, Senin mengatakan melalui DNA Creation dan DNA NITE ini diharapkan kaum muda Kota Denpasar dapat mengembangkan bakat dan potensi di sektor musik, fotografi, kuliner, fashion, kriya dan bidang lainya yang berkaitan dengan ekonomi kreatif.
Dia mengatakan kegiatan DNA Creation dan DNA NITE dapat memberikan ruang bagi warga Kota Denpasar untuk berdiskusi, berkumpul, meningkatkan skill, menikmati hiburan berkualitas, sekaligus mendukung perkembangan ekonomi kreatif di Kota Denpasar.
“Semoga kegiatan ini dapat dimanfaatkan dengan baik untuk menggali potensi, mendapatkan ilmu serta mampu mengakselerasi komponen ekonomi kreatif dalam meningkatkan nilai tambah guna mewujudkan peluang usaha dan kemandirian ekonomi generasi muda,” ujarnya.
Kegiatan tersebut penting dilakukan mengingat Kota Denpasar adalah kota kreatif berbasis budaya. Seiring dengan komitmen Pemkot Denpasar untuk mewujudkan Denpasar Maju, berbagai komunitas kreatif yang diinisiasi oleh anak muda bertumbuh pesat.
Karena itu, kata dia, DNA Creation dan DNA NITE bisa menjadi wadah untuk mendukung anak muda melakukan pekerjaan kreatif.
Citrawati mengatakan Pemerintah Kota Denpasar akan secara berkelanjutan terus berkomitmen untuk memberikan ruang kreatif bagi anak muda. Kegiatan tersebut sudah dimulai pada Sabtu (2/11).
Kegiatan Dharma Negara Alaya Nongkrong Inovatif Tampil Entertain (DNA NITE) diinisiasi oleh UPTD Pusat Pelayanan Ekonomi Kreatif Dinas Pariwisata Kota Denpasar.
Dia berharap penyelenggaraan DNA NITE merupakan sebuah inisiatif yang bertujuan untuk mendorong pertumbuhan dan perkembangan komunitas kreatif lokal yang inklusif, penyelenggaraannya akan berfokus pada acara musik dan kuliner yang akan menyatukan para musisi Bali berbakat, pelaku UMKM Denpasar, Komunitas Anak Muda Denpasar, serta disabilitas.
Ada beberapa kegiatan yang disajikan dalam kegiatan tersebut mulai dari mekendang show, band DNA talent, talkshow, hingga penampilan berbagai group band dengan sajian khas anak muda.
Selain itu, berbagai sajian kuliner dari UMKM, penyandang disabilitas dan forum komunikasi Osis Kota Denpasar turut dihadirkan di Dharma Negara Alaya, Denpasar Utara.
Berita Trending
- 1 Cagub Khofifah Pamerkan Capaian Pemprov Jatim di Era Kepemimpinannya
- 2 Ini Klasemen Liga Inggris: Nottingham Forest Tembus Tiga Besar
- 3 Cagub Luluk Soroti Tingginya Pengangguran dari Lulusan SMK di Jatim
- 4 Cagub Risma Janji Beri Subsidi PNBP bagi Nelayan dalam Debat Pilgub Jatim
- 5 Cawagub Ilham Habibie Yakin dengan Kekuatan Jaringannya di Pilgub Jabar 2024
Berita Terkini
- Jadi Tersangka Judi Online, 11 Pegawai Kemkomdigi Diberhentikan Sementara
- Legenda Musik Dunia Quincy Jones Tutup Usia
- Pram-Doel Bicara Soal KJP hingga Transportasi di Kampanye Akbar
- Selasa Pagi, Kualitas Udara Jakarta Terburuk ke-8 di Dunia
- KEK Dapat Tingkatkan Investasi Hilir Sawit hingga $1.600 Miliar