Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Pembangunan Wilayah

Pemkab Tangerang Minta Desa-desa Segera Mandiri

Foto : ANTARA/Azmi

Andi Ony Prihartono

A   A   A   Pengaturan Font

TANGERANG - Dalam membangun desa dan meningkatkan pendapatan desamasing-masing, para kepala desa (kades) diminta terus berkreasi, agar segera mandiri. "Para kades harus terus kreatif dan berinovasidalam membangun desa," pinta Penjabat Bupati Tangerang, Andi Ony Prihartono.

Dia mengucapkan ini saat menghadiri acara Workshop Evaluasi Pengelolaan Keuangan dan Pembangunan Desa, di Tangerang, Selasa. Dia menjelaskan, kemandirian desa perlu terus dilakukan karena memungkinkan desa lebih berkreasi dan berinovasi dalam meningkatkan pembangunan. Maksimalkan setiap potensi desa demi kesejahteraan bersama.

"Dengan kemandirian, maka desa mampu membangun wilayahnya tanpa mengandalkan dana daritransfer pusat. Potensi desanya pun dapat dikembangkan lebih optimal untuk meningkatkan pendapatan yang diharapkan juga mampu menyokong pembangunan daerah," ungkapnya.

Menurut Andi, pengelolaan anggaran dan pengembangan potensi desa harus benar-benar efektif, efisien, transparan, serta dapat dinikmati hasilnya oleh seluruh masyarakat. Untuk itu, Andi menuturkan, kreativitas dan inovasi para kepala desa harus terus didorong untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

"Kami berharap desa-desa di Kabupaten Tangerang mampu menyusul menjadi desa-desa yang inovatif dan kreatif seperti di luar Kabupaten Tangerang," katanya. Andi pun berharap evaluasi keuangan dan pembangunan desa ini menghasilkan komitmen bersama. Komitmen penting dalam rangka menjamin pelaksanaan pengelolaan keuangan dan pembangunan desa.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Aloysius Widiyatmaka

Komentar

Komentar
()

Top