Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Pemkab Lebak Targetkan Saba Budaya Badui 40.000 Wisatawan

Foto : ANTARA/Mansyur

Pengunjung saba budaya Badui cukup padat untuk wisata alam di atas kawasan Gunung Kendeng sambil menikmati makan durian lokal khas Badui.

A   A   A   Pengaturan Font

"Kita meyakini target itu bisa terealisasi karena sampai sekarang sudah mencapai 35.920 wisatawan terdiri dari wisatawan domestik 35.781 dan wisatawan mancanegara 39 orang,"

Lebak --Pemerintah Kabupaten Lebak, Banten menargetkan saba budaya Badui sebanyak 40.000 wisatawan tahun 2023, sehingga dapat meningkatkan pertumbuhan ekonomi masyarakat adat di daerah itu.

"Kita meyakini target itu bisa terealisasi karena sampai sekarang sudah mencapai 35.920 wisatawan terdiri dari wisatawan domestik 35.781 dan wisatawan mancanegara 39 orang," kata Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Lebak Imam Rismahayadin di Lebak, Sabtu.

Pemerintah Kabupaten Lebak hingga kini terus mengoptimalkan promosi untuk memperkenalkan saba budaya Badui guna menarik wisatawan domestik dan mancanegara.

Sebab, sektor pariwisata menyumbangkan ekonomi cukup besar untuk peningkatan pendapatan daerah dan masyarakat setempat.

Kehadiran saba budaya Badui itu salah satu ikon pariwisata Kabupaten Lebak, bahkan mendunia.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : -
Penulis : Antara, Sujar

Komentar

Komentar
()

Top