Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Pemanasan Global

Pemimpin Dunia Didesak Berbuat Lebih Atasi Perubahan Iklim

Foto : ISTIMEWA

Perubahan Iklim

A   A   A   Pengaturan Font

Gelombang panas tersebut membuat suhu membubung di atas 45 derajat Celsius (113 derajat Fahrenheit) di beberapa kawasan Eropa.

"Di Prancis, ratusan petugas pemadam kebakaran, didukung dengan enam pesawat pengebom air, berusaha memadamkan dua kebakaran hutan di barat daya, yang memaksa evakuasi ribuan wisatawan yang sedang berkemah," kata pemimpin wilayah Gironde, Fabienne Buccio.

Sementara di Santiago de Guarda di distrik Leiria, Portugis tengah, Albertina Francisco harus berjuang untuk menahan air mata ketika awan asap hitam mengepul di atas desa kecil itu. "Itu sangat sulit," kata Francisco, 42 tahun, yang membantu evakuasi saudara perempuannya yang sakit.

"Tidak ada yang membantu --petugas pemadam kebakaran dan pesawat (pengebom air) baru sampai di sini sekarang ... Negara harus berbuat lebih banyak untuk membantu kami," ujarnya.

Beberapa penduduk desa menyelamatkan hewan peliharaan sementara yang lain membantu petugas pemadam kebakaran mengatasi kobaran api.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Eko S

Komentar

Komentar
()

Top