Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Distribusi Bantuan

Pemerintah Terima Ribuan Pengaduan BLT Dana Desa

Foto : Istimewa

Penyaluran BLT di Manggarai, Flores, NTT

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA-Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (Kemendes PDTT) menerima ribuan pengaduan terkait Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa pada periode April hingga Mei 2020. Pengaduan itu disampaikan melalui telephone, situs, media sosial Kemendes PDTT serta situs lapor Presiden.

Menteri Desa PDTT, Abdul Halim Iskandar dalam keterangan onlinenya di Jakarta, Selasa (16/6) menyebutkan selama April-Mei ada 1.129 pengaduan yang masuk. Kebanyakan aduan tersebut karena tidak mendapat bantuan. Ada juga yang di desa lain sudah menyalurkan, sementara di desa yang mengadukan belum menerima.

"Bisa juga tetangga sudah mendapatkan penyaluran BLT Dana Desa, sementara dirinya masih menunggu skema jaringan pengaman sosial lainnya (JPS),"terang Mendes.

Kendati ada ribuan pengaduan, proporsi pengaduan BLT Dana Desa hanya 2 persen dari 74.953 desa di seluruh wilayah Indonesia. "Artinya, sebagian besar program ini sesuai dengan kebutuhan penerima,"ungkap Mendes.

Hingga 15 Juni kemarin, desa yang telah menerima dana desa 72.844 desa atau 97 persen dari 74.953 desa. Desa yang sudah menyalurkan BLT dana desa 65.711 desa atau 90 persen dari 72.843 desa. Untuk BLT Dana Desa tahap I. Ada 6.881.778 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang telah menerima BLT DD. Anggaran yang sudah tersalurkan sebanyak 4,129 trilliun rupiah.
Halaman Selanjutnya....

Komentar

Komentar
()

Top