Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Pemerintah Siapkan Rp400 Miliar untuk Perbaikan Jalan Provinsi Bengkulu

Foto : Setkab.go.id

Menteri PUPR saat meninjau infrastruktur di Bengkulu, Sabtu (23/12/2017).

A   A   A   Pengaturan Font

KOTA BENGKULU - Pemerintah pusat menganggarkan dana sebesar Rp400 miliar untuk melakukan perbaikan jalan di delapan titik di Provinsi Bengkulu.

"Ada Rp400 miliar yang disiapkan dari anggaran pendapatan belanja negara (APBN) untuk memperbaiki jalan di Provinsi Bengkulu," kata Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono di Kota Bengkulu, Kamis (20/7).

Ia mengatakan delapan ruas jalan yang akan diperbaiki berada di sejumlah wilayah seperti Kabupaten Bengkulu Utara dan Kabupaten Seluma.

Sebelumnya, Plt Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Provinsi Bengkulu Tejo Suroso menyebutkan bahwa jalan sepanjang 670,8 kilometer dari total jalan milik provinsi mengalami kerusakan.

"Dari total panjang jalan milik provinsi yaitu 1.560 kilometer, sekitar 57 persen diantaranya dalam kondisi baik," ujarnya.


Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Lili Lestari
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top