Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Pemerintah NT Australia Teken Kesepakatan Bangun Ladang Surya Terbesar di Dunia

Foto : Antara
A   A   A   Pengaturan Font

CANBERRA-- Pemerintah Wilayah Utara (Northern Territory/NT) Australia pada Kamis (28/1) meneken sebuah kesepakatan untuk memajukan pengembangan ladang surya terbesar di dunia.

Pemerintah NT dan Sun Cable Singapura menandatangani Perjanjian Pengembangan Proyek (Project Development Agreement/PDA) untuk Australia-ASEAN Power Link (AAPL) senilai 22 miliar dolar Australia (1 dolar Australia = Rp10.790).

Ladang surya seluas 12.000 hektare dan berkapasitas 10 gigawatt (GW) itu terletak di wilayah Barkly, pedalaman NT, dan diperkirakan akan mengekspor listrik terbarukan senilai 1 miliar dolar Australia ke Singapura menggunakan kabel tegangan tinggi arus searah (high voltage direct current/HVDC) sepanjang 3.800 kilometer.

Pada 2027, ladang surya itu akan menyediakan hingga 20 persen pasokan listrik Singapura dan jumlah yang signifikan bagi pasokan listrik NT.

Kepala Menteri NT Michael Gunner menyampaikan bahwa penandatanganan PDA itu merupakan langkah besar bagi kemajuan sektor energi NT dan jaminan kerja.

"Proyek ini akan menempatkan NT dalam peta internasional terkait energi terbarukan," tuturnya. "Ini juga akan membuat ratusan warga NT menemukan pekerjaan di wilayah Barkly dan Darwin selama fase pembangunan dan operasional."

"Proyek ini akan mentransformasikan NT menjadi produsen utama energi terbarukan, dan memperkuat posisi kami sebagai ibu kota pemulihan Australia," tambahnya.

Proyek itu diperkirakan akan menciptakan lebih dari 1.500 lapangan pekerjaan di NT selama fase pembangunan dan menawarkan 350 posisi operasional jangka panjang. Ant/P-4


Redaktur : Khairil Huda
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top