Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Akuntabilitas Kinerja - Pelayanan Sudah Berbasis Elektronik dan Digital

Pemberantasan Korupsi Tangerang Terbaik

Foto : ANTARA/HO-Pemkot

Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah (tengah) berfoto bersama pejabat Pemkot Tangerang usai menghadiri acara puncak Peringatan Hari Anti Korupsi Sedunia (Hakordia) Tahun 2023 di Istora Gelora Bung Karno Jakarta, Selasa.

A   A   A   Pengaturan Font

Penghargaan jadi komitmen bersama untuk terus memberantas korupsi di Kota Tangerang.

TANGERANG - Dengan capaian Monitoring Center for Prevention 88,56, maka Pemkot Tangerang tertinggi di antara seluruh kota Indonesia dalam koordinasi dan supervisi pemberantasan korupsi tahun sekarang.

"Pemerintah Kota Tangerang memperoleh penghargaan koordinasi dan supervisi pemberantasan korupsi tahun 2023 kategori pemkot terbaik di Indonesia," ujar Wali Kota Tangerang, Arief R Wismansyah, Selasa (12/12).

Dia bersyukur, Kota Tangerang dianugerahi penghargaan sebagai "Pemkot Terbaik" dalam pencegahan korupsi dari KPK. Ini merupakan komitmen bersama untuk terus memberantas korupsi di Kota Tangerang," tandasnya.

Arief mengapresiasi KPK karena memberi penghargaan kepada Pemkot Tangerang dan jajaran yang telah berkomitmen memberantas korupsi. Komitmen tersebut, lanjutnya, terimplementasi melalui berbagai program serta pelayanan yang transparan dan akuntabel.

Segala bentuk pelayanan Kota Tangerang sudah berbasis elektronik dan digital. Ini termasuk dalam sistem kepegawaian dan pemerintahan yang sudah mengedepankan Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE).
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Aloysius Widiyatmaka

Komentar

Komentar
()

Top