Pembalap Norris Sebut Mclaren Tak Miliki Apa yang Dimiliki Ferrari
Pembalap McLaren Inggris yang berada di posisi ketiga, Lando Norris, berhadapan dengan pemenang pembalap Ferrari dari Monegasque Charles Leclerc (kiri) setelah balapan Grand Prix Formula Satu Italia di sirkuit Autodromo Nazionale Monza, di Monza pada Minggu (1/9/2024).
Foto: ANTARA/AFP/Gabriel BouysJakarta - Pembalap McLaren Lando Norris mengatakan timnya tidak memiliki apa yang dimiliki Ferrari di Autodromo Nazionale Monza, Italia, ketika Charles Lecrerc juara untuk kedua kalinya dalam musim ini.
Pada balapan 53 lap itu, Norris finis posisi ketiga, di bawah rekan satu timnya Oscar Piastri yang finis nomor dua dengan selisih 2,664 detik dari Lecrerc yang gemilang dengan satu kali pit stop.
"Kami berdua jelas lebih menderita dibandingkan Ferrari, dan tidak banyak yang bisa kami lakukan saat itu," kata Norris dalam laman F1 pada Senin.
"Jika kami bisa kembali ke sebelumnya dan meninjau ulang semua hal serta mengubah beberapa hal, mungkin kami bisa lebih mempersiapkan diri menghadapinya, namun kami tahu keterbatasan kami, kami tahu apa yang diharapkan," tambahnya.
"Saya merasa kami masih maksimal hari ini, hanya saja kami belum memiliki apa yang dimiliki Ferrari," imbuhnya.
Norris lalu berbicara tentang insiden dengan Piastri pada lap pertama di chicane yang menurutnya berpotensi membuatnya dan pembalap asal Australia itu "tersingkir" dari lintasan.
"Saya merasa dia terlalu dekat untuk merasa nyaman, kami berdua bisa saja keluar dari tikungan itu jika saya mengerem satu meter kemudian," jelas Norris.
Norris terus memperkecil jarak dengan pemimpin klasemen Max Verstappen yang finis posisi keenam sehingga kini berselisih 62 poin dengan delapan balapan tersisa.
Meski demikian, P2 dan P3 di Monza membuat McLaren hanya berjarak delapan poin dari Red Bull dan berpotensi mengambil alih puncak klasemen konstruktor pada balapan selanjutnya di Sirkuit Kota Baku, Azerbaijan, pada 15 September.
Berita Trending
- 1 Indonesia Tunda Peluncuran Komitmen Iklim Terbaru di COP29 Azerbaijan
- 2 Electricity Connect 2024, Momentum Kemandirian dan Ketahanan Energi Nasional
- 3 Penerima LPDP Harus Berkontribusi untuk Negeri
- 4 Ini yang Dilakukan Kemnaker untuk Mendukung Industri Musik
- 5 Tim Putra LavAni Kembali Tembus Grand Final Usai Bungkam Indomaret
Berita Terkini
- World Plastics Council and Global Plastics Alliance Minta Akhiri Polusi Plastik
- Lima Remaja Diamankan Polisi Saat Hendak Tawuran di Jakarta Barat
- Ini Peringkat 30 Eksportir Terbesar di Dunia, Indonesia Nomor 3 dari Belakang
- Memiliki Ide Memajukan Jakarta, Rujaks Deklarasi Dukung Ridwan Kamil – Suswono
- Terus Bertambah, Daop 7 Catat 13.489 Tiket Terpesan di Libur Natal dan Tahun Baru 2025