Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Bisnis Energi Terbarukan

Peluang Kerja EBT Lampaui Angka 10 Juta

Foto : AFP/Alfredo ESTRELLA

Pasang Penel Surya l Dua pekerja asal Meksiko sedang memasang panel tenaga surya di ladang energi fotovoltaik di Kota Villanueva pada akhir April lalu. Lembaga International Renewable Energy Agency pada Selasa (8/5) menyatakan sektor industri energi terbarukan global telah menyerap tenaga kerja lebih dari 10 juta pada pengujung 2017 lalu.

A   A   A   Pengaturan Font

Dalam laporan IRENA disebutkan bahwa Tiongkok, Brasil, Amerika Serikat, India, Jerman, dan Jepang, merupakan negara tertinggi yang menyerap tenaga kerja pada sektor energi terbarukan dengan angka 70 persen.

"Ada peningkatan yang amat signifikan sebanyak 47 persen dari 2012, dengan peningkatan lebih dari 60 persen pekerjaan terjadi di Asia terutama di Tiongkok," tambah laporan tersebut.

Pada pengujung tahun lalu, Tiongkok telah mempekerjakan 3,88 juta orang di sektor industri ini. Itu berarti mengalami kenaikan sebenyak 12,1 persen terhitung mulai 2016 dan mewakili kenaikan sebesar 38 persen dari peluang kerja yang tersedia secara global.

Target Kesepakatan Iklim

Perluasan sektor energi terbarukan saat ini amat penting terutama dalam mencapai target Kesepakan Iklim Paris yang ditandatangani pada Desember 2015.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : AFP

Komentar

Komentar
()

Top