Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
BULLS & BEARS

Pelemahan Lanjutan IHSG

Foto : ANTARA/Rivan Awal Lingga

MASIH TERTEKAN - Karyawan melintas di depan papan pergerakan saham di Gedung Bursa Efek Indonesia (BEI), Jakarta, akhir perkan lalu (12/7). Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) akan kembali menguji Moving Average 20 hari dengan peluang pelemahan lanjutan pada support resistance 6.343-6.420 di perdagangan Senin (15/7).

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) diproyeksikan berpeluang melanjutkan pelemahan di awal pekan karena secara teknikal pulled back upper bollinger bands dengan break out Moving Average 5 hari sebagai support terdekat. Indikator Stochastic terkonsolidasi menjenuh pada area overbought dengan terpukulnya momentum RSI yang keluar dari area oversold menuju bearish.

"IHSG akan kembali menguji Moving Average 20 hari dengan peluang pelemahan lanjutan pada support resistance 6.343-6.420 di perdagangan Senin (15/7)," kata Head of Research PT Reliance Sekuritas Indonesia Tbk, Lanjar Nafi dalam risetnya, Minggu (14/7).

Saham-saham yang masih dapat menjadi perhatian di antaranya WTON, HMSP, BBNI, BBTN, HRUM, WSKT, BSDE, dan RALS. Pada perdagangan Jumat (12/7), IHSG ditutup melemah 0,68 persen atau 43,72 poin ke level 6.373,34 dengan PER trailing 19,7x dan PER forward 16,1x serta dividen yield sebesar 2,4 persen.

yni/AR-2

Penulis : Yuni Rahmi

Komentar

Komentar
()

Top