Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Ekonomi Rakyat - Kota Tangerang Terus Menekan Laju Inflasi

Pelatihan Pengusaha Warung Digital

Foto : Antara

Seorang pelaku usaha sedang melayani pembeli di warung rakyat berbasis digital di Kota Tangerang.

A   A   A   Pengaturan Font

Kholil menuturkan program-program ini akan terus ditingkatkan melalui kerja sama dengan lembaga terkait. Jadi, untuk para pemilik warung yang ingin bergabung ke Warung Rakyat Berbasis Digital, dapat mendatangi kantor kelurahan atau kecamatan. "Mereka juga dapat datang langsung ke Disperindagkop UKM di Gedung Cisadane," ujarnya.

Sebelumnya, Disperindagkop UKM telah meluncurkan Warung Rakyat Berbasia Digital 14 April.
Warung Rakyat Berbasis Digital merupakan salah satu program Pemkot Tangerang untuk pengendalian inflasi. Caranya, melalui pembangunan warung rakyat berbasis digital dalam wadah koperasi pemasaran.

Selain itu, di Warung Rakyat Berbasis Digital harga yang dijual lebih murah karena langsung diambil dari tangan pertama atau pabrik. "Dengan adanya transaksi jual beli yang dilakukan masyarakat maka laju inflasi dapat kita kendalikan. Nantinya, Warung Rakyat Berbasis Digital akan tersebar di 13 kecamatan Kota Tangerang," tambah Kholil.


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Aloysius Widiyatmaka, Antara

Komentar

Komentar
()

Top