Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Pelaku Pembunuhan Presiden Haiti Ditangkap Aparat Keamanan

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

Dua orang pelaku penembakan Presiden Haiti ditangkap aparat keamanan dalam waktu kurang dari 24 jam.

Aparat keamanan setempat berhasil membekuk pelaku pembunuhan Presiden Haiti, Jovenel Moise, sebanyak dua orang pada Rabu (7/7/2021). Sempat melarikan diri pelaku akhirnya ditangkap kurang dari 24 jam.

"Terduga pembunuh dicegat oleh Polisi Nasional di Pelerin tak lama sebelum jam 18.00 malam ini," ujar Wakil Menteri Komunikasi Frantz Exantus.

Wakil Menteri Komunikasi menuturkan dengan detail terkait kasus ini akan segera dipublikasikan. Namun, secara terpisah, Duta besar Haiti untuk Amerika Serikat (AS), Bocchit Edmond, mengatakan pembunuh Moise adalah tentara bayaran "professional" yang menyamar sebagai agen Badan Pemberantasan Narkoba (DEA) AS.

Keterangan laporan Associated Press, pelaku pembunuhan Moise dilaporkan berjumlah empat orang. Dua pelaku sampai saat ini masih buron. Hasil penyelidikan yang dilakukan oleh kepolisian, para pembunuh menggunakan bahasa Inggris dan Spanyol.

"Itu adalah serangan yang diatur dengan baik dan itu adalah para professional. Kami memiliki video dan kami yakin itu adalah tentara bayaran,' kata Edmond kepada wartawan, dikutip AFP, Kamis (8/7/2021).
Halaman Selanjutnya....


Editor : Fiter Bagus
Penulis : Zulfikar Ali Husen

Komentar

Komentar
()

Top