Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Pelabuhan Kumai Titik Singgah WS2I 2018

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Pelabuhan Kumai di Kabupaten Kotawaringin Barat, Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) kembali menjadi titik singgah peserta rally yacht Wonderful Sail to Indonesia (WS2I) 2018 yang akan berlangsung pada 8-11 Oktober mendatang. Rencananya, ajang tersebut diikuti oleh sekitar 70 yacht dari berbagai negara.

Ketua Tim Percepatan Pengembangan Wisata Bahari Kementerian Pariwisata (Kemenpar), Dwisuryo Indroyono Soesilo mengatakan pemilihan Pelabuhan Kumai sebagai titik singgah karena peserta rally yacht internasional ingin mengunjungi destinasi Taman Nasional Tanjung Puting Orangutan di Camp Prof. Dr. Birute Galdikas dan Camp Leakey, habitat asli orang utan di Indonesia.

"WS2I ini menjadi wisata layar terpanjang di dunia melintasi jalur terbaik sepanjang 7.000 km di perairan nusantara dan berlangsung selama 5 bulan dari Juni hingga November 2018 atau saat cuaca paling baik di perairan garis khatulistiwa. Event ini menjadi branding wisata layar yang prestisius bagi Indonesia di tingkat internasional, juga menciptakan jalur rali yacth terbaik dunia," kata Indroyono di Jakarta, Senin (3/9).

mza/E-10


Redaktur : Muchamad Ismail
Penulis : Mohammad Zaki Alatas

Komentar

Komentar
()

Top