Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

PBSI Gelar Tiga Turnamen Kelas Dunia di Bali

Foto : Istimewa

Ketua PBSI, Agung Firman Sampurna

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PBSI) akan menggelar tiga ajang badminton kelas dunia di Nusa Dua, Bali, mulai 16 November hingga 5 Desember 2021. Turnamen kembali digelar setelah vakum selama dua tahun akibat pandemi Covid-19.

"Ini sebuah sejarah yang ditorehkan dunia bulu tangkis Indonesia. Untuk pertama kalinya, PBSI menggelar perhelatan bulutangkis berskala internasional setelah dua tahun vakum," ujar Ketua PBSI Agung Firman Sampurna dalam keterangan resmi yang diterima Minggu (31/10).

Ketiga ajang tersebut, yakni Indonesia Masters 2021 BWF World Tour Super berhadiah total 600 ribu dollar AS yang akan digelar 16-21 November 2021.

Indonesia Open 2021 BWF World Tour Super 1000 berhadiah total 850 ribu dollar AS yang akan berlangsung 23-28 November 2021. Terakhir, ditutup dengan BWF World Tour Finals berhadiah total 1,5 juta dollar AS yang akan digelar 1-5 Desember 2021.

"Tiga turnamen kelas internasional, mulai dari Indonesia Masters, Indonesia Open dan BWF World Tour Finals yang berlangsung di Pulau Dewata ini merupakan penghargaan besar bagi Indonesia yang diakui sebagai sebagai kiblat bulu tangkis dunia," sambung Agung.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Sriyono
Penulis : Benny Mudesta Putra

Komentar

Komentar
()

Top