Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Pengoperasian Bendungan Raksasa

PBB Ingatkan Tiga Negara Afrika Hindari Tindakan Sepihak

Foto : PENYIAR PUBLIK ETHIOPIA (EBC) / AFP

MENGALIR KE BENDUNGAN I Sungai Nil Biru mengalir ke Bendungan Renaissance Agung (GERD) di Guba Woreda, Ethiopia.

A   A   A   Pengaturan Font

Sekretaris Jenderal PBB, Antonio Guterres, mendukung peran Uni Afrika dalam menengahi negara-negara tersebut, kata juru bicara Guterres, Stephane Dujarric, kepada wartawan di New York.

"Yang juga penting bahwa tidak ada tindakan sepihak yang akan merusak pencarian solusi. Jadi, penting bahwa orang-orang berkomitmen kembali untuk terlibat dengan iktikad baik dalam proses pembicaraan bendungan itu," kata Dujarric, pada Selasa (6/7).

Pada Senin, Menteri Irigasi Mesir mengatakan pihaknya telah menerima pemberitahuan resmi dari Ethiopia tentang dimulainya pengisian waduk di belakang bendungan untuk tahun kedua. Mesir mengatakan pihaknya menolak tindakan itu dan menganggapnya sebagai ancaman bagi stabilitas regional.

Kementerian Luar Negeri AS, pada Selasa, mengatakan pengisian GERD di Ethiopia berpotensi meningkatkan ketegangan. Mereka juga mendesak semua pihak untuk menahan diri dari tindakan sepihak terkait bendungan.

Juru bicara kementerian, Ned Price, mengatakan pemerintah AS menyerukan semua pihak untuk berkomitmen pada solusi negosiasi yang dapat diterima semua pihak. Solusi perlu dipandu dengan contoh, tambah Dujarric.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top