Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Peningkatan Kesejahteraan Warga

PBB Berusaha Pastikan Kelanjutan Penyelamatan Kelompok Termiskin

Foto : TIMOTI A CLARY/AFP

Sekjen PBB, Antonio Guterres

A   A   A   Pengaturan Font

KTT G20 di New Delhi bulan ini mengambil langkah awal untuk mengatasi keterwakilan di Dana Moneter Internasional dan Bank Dunia.

"Tetapi secara keseluruhan, akankah KTT SDG ini menghidupkan kembali rasa 'harapan, optimisme dan antusiasme' seperti yang telah dicanangkan?" tanya Noam Unger, pakar pembangunan di Pusat Studi Strategis dan Internasional di Washington.

"Meningkatnya otoritarianisme, kemunduran demokrasi, serta persaingan geostrategis dan tekanan ekonomi, kemungkinan besar akan menutupi isu-isu mendasar lainnya terkait perubahan iklim dan pembangunan global," kata dia.

Para pemimpin negara-negara berkembang akan hadir pada Senin. Amerika Serikat, yang telah menyalurkan bantuan militer senilai 43 miliar dollar AS ke Ukraina untuk membantu mempertahankan diri dari invasi Russia, berharap dapat menunjukkan bahwa mereka juga tertarik pada pembangunan.

"Masyarakat paling rentan di dunia memandang kita, seperti perempuan muda yang saya temui di Chad (pada September), yang melarikan diri dari kekerasan yang tidak terpikirkan, di Sudan dan harus meninggalkan keluarga dan pendidikannya," kata Duta Besar AS untuk PBB, Linda Thomas- Greenfield.


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Selocahyo Basoeki Utomo S, CNA

Komentar

Komentar
()

Top