Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Produksi Pertanian - Daya Beli Petani pada Desember 2022 Meningkat

Pasokan Bawang Merah Aman

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

"Mereka telah menjadi mitra strategis pemerintah sampai saat ini," ujarnya.

Sementara itu, Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat Nilai Tukar Petani (NTP) pada Desember 2022 naik 1,11 persen menjadi 109,00 dibandingkan dengan bulan sebelumnya.

"Kenaikan NTP dikarenakan Indeks Harga yang Diterima Petani (It) naik sebesar 1,83 persen, lebih tinggi dibandingkan kenaikan Indeks Harga yang Dibayar Petani (Ib) sebesar 0,72 persen," kata Kepala BPS Margo Yuwono dalam konferensi pers di Jakarta, Senin (2/1).

NTP merupakan salah satu indikator untuk melihat tingkat kemampuan atau daya beli petani di pedesaan. Selain itu NTP juga menunjukkan daya tukar dari produk pertanian dengan barang dan jasa yang dikonsumsi, maupun untuk biaya produksi.

Secara nasional NTP sepanjang 2022 atau Januari-Desember 2022 sebesar 107,33 dengan nilai It sebesar 120,67, sedangkan Ib sebesar 112,43. "Kalau dilihat komoditas yang mempengaruhi kenaikan indeks yang dibayar petani itu berasal dari kenaikan sayur-sayuran, buah-buahan, dan tanaman obat," kata Margo.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Muchamad Ismail
Penulis : Antara, Fredrikus Wolgabrink Sabini

Komentar

Komentar
()

Top