Nasional Mondial Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Virus Covid-19 I Pedoman Pencegahan WHO Belum Lengkap

Partikel Aerosol Bisa Menular melalui Udara

Foto : Foto: Istimewa

« Bukti yang ada belum cukup meyakinkan untuk menganggap transmisi udara memiliki peran penting dalam penyebaran Covid-19. »

A   A   A   Pengaturan Font

Partikel aerosol dapat melayang di udara sejauh puluhan meter untuk beberapa saat.

SEATTLE - Pandemi Covid-19 yang berlangsung selama enam bulan telah menewaskan lebih dari setengah juta orang di seluruh dunia. Sementara itu, lebih dari 200 ilmuwan dari seluruh dunia memiliki pandangan yang berbeda tentang bagaimana virus korona jenis baru itu dapat menyebar.

Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) dan Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit (CDC) AS berpendapat bahwa hanya ada dua jenis penularan, menghirup droplet dari orang yang terinfeksi yang ada di sekitar atau menyentuh permukaan yang terkontaminasi dan kemudian memegang mata, hidung, atau mulut.

Tetapi, para ahli lainnya berpendapat bahwa dua jenis penularan yang disampaikan WHO tersebut mengabaikan bukti yang berkembang bahwa ada cara ketiga yang memainkan peran penting dalam penularan.

Beberapa penelitian menunjukkan bahwa partikel yang dikenal sebagai aerosol, versi mikroskopis droplet yang dapat melayang di udara sejauh puluhan meter untuk beberapa saat, dapat membahayakan orang yang ruangan dengan sistem ventilasi yang buruk, bus, dan ruang kecil lainnya, bahkan bisa menyebar terhadap orang-orang menerapkan jaga jarak sejauh 1,8 meter.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Khairil Huda
Penulis : Selocahyo Basoeki Utomo S

Komentar

Komentar
()

Top