Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
PREDIKSI RUPIAH

Pantau Arah Kebijakan The Fed

Foto : ISTIMEWA
A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Rupiah dibayangi-bayangi pelemahan ke depan seiring menguatnya ekspektasi penyesuaian kebijakan bank sentral Amerika Serikat (AS) atau The Fed. Indikasi tersebut terlihat dari komentar sejumlah petinggi The Fed bahwa waktu untuk membahas perubahan kebijakan bisa mendekati lebih cepat dari yang diharapkan.

Pengajar Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Diponegoro Esther Sri Astuti mengatakan penyesuaian kebijkan The Fed ini akan berdampak pada capital flight atau modal asing berkurang di Indonesia. "Kemungkinan suplai dollar AS di pasar Indonesia berkurang sehingga kurs rupiah terhadap dollar AS akan melemah," ujarnya kepada Koran Jakarta, belum lama ini.

Seperti diketahui, nilai tukar rupiah yang ditransaksikan antarbank di Jakarta, Kamis (27/5) sore, ditutup menguat di tengah ekspektasi kebijakan moneter ketat The Fed. Rupiah ditutup menguat 40 poin atau 0,28 persen dari sehari sebelumnya menjadi 14.288 rupiah per dollar AS.

"Ekspektasi bahwa Federal Reserve perlaha\n tapi pasti akan bergerak untuk membahas kebijakan moneter yang lebih ketat meningkat," kata Direktur PT TRFX Garuda Berjangka Ibrahim Assuaibi di Jakarta.

Meskipun The Fed bersikeras akan mempertahankan kebijakan dovish-nya saat ini, beberapa pejabat The Fed telah mengisyaratkan dalam komentar baru-baru ini bahwa waktu untuk membahas perubahan kebijakan bisa mendekati lebih cepat dari yang diharapkan.

Indeks dollar yang mengukur kekuatan dollar terhadap mata uang utama lainnya saat ini berada di level 90,047, naik dibandingkan posisi penutupan sebelumnya yaitu di posisi 90,042.


Redaktur : Muchamad Ismail
Penulis : Antara, Fredrikus Wolgabrink Sabini

Komentar

Komentar
()

Top