Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Paket Pemulihan UE Disepakati

Foto : AFP/STEPHANIE LECOCQ

Bersuka Cita - Ketua Komisi Eropa Ursula Von Der Leyen (kiri) dan ketua Dewan Eropa, Charles Michel, saling adu siku saat akhir konferensi pers KTT UE di Brussels, Belgia, pada Selasa (21/7) pagi. Mereka bersuka cita setelah para pemimpin negara-negara anggota UE menyepakati paket pemulihan ekonomi Eropa sebesar 750 miliar euro yang terdampak wabah virus korona.

A   A   A   Pengaturan Font

"Ini adalah perubahan bersejarah bagi Eropa," kata Macron kepada wartawan dalam konferensi pers bersama dengan Kanselir Jerman, Angela Merkel, yang membahas tentang kelegaannya setelah para negara anggota telah bersatu untuk menghadapi krisis terbesar dalam sejarah Uni Eropa.

Paket stimulus itu akan digelontorkan untuk negara-negara yang paling terpukul oleh dampak wabah Covid-19, seperti Spanyol dan Italia.

Perdana Menteri Spanyol, Pedro Sanchez, memuji tercapainya kesepakatan bagi pemulihan ekonomi ini dan menjuluki kesepakatan ini sebagai sebuah "Marshall Plan untuk Eropa". Dengan bantuan stimulus ini, Spanyol berharap bisa meningkatkan perekonomiannya untuk enam tahun ke depan, setelah perekonomian Negeri Matador ini merugi sebesar 140 miliar euro.

Distribusi Bantuan
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : Selocahyo Basoeki Utomo S, AFP

Komentar

Komentar
()

Top